Pada jaman sekarang, sulit untuk mendapatkan teman yang
baik. Teman yang baik akan selalu ada saat kita kesusahan. Tetapi, sekarang
sudah terbalik. Kebanyakan teman hanya datang saat membutuhkan dan saat kita
kesusahan mereka tidak ada. Karakter dan kesuksesan seseorang juga bisa
ditentukan oleh teman. Jika teman kita baik, pintar, sopan, maka kita juga akan
seperti itu. Tetapi, jika teman kita nakal, tidak sopan, suka melakukan hal-hal
yang seharusnya tidak dilakukan, kita juga bisa menjadi seperti itu. Rasulullah
Saw. bersabda: “Seseorang itu tergantung pada agama
temannya. Oleh karena itu, salah satu di antara kalian hendaknya memperhatikan
siapa yang dia jadikan teman.” (HR Abu Dâwud no. 4833 dan at-Tirmidzi no. 2378). Pergaulan
jaman sekarang juga sudah sangat memprihatinkan. Pergaulan bebas ada di
mana-mana. Lalu? Bagaimanakah cara mencari teman yang baik? Berikut akan kami
sajikan.
1. Menjaga harga dirinya
dengan baik
Setiap orang wajib menjaga harga dirinya dengan baik. Apalagi
seorang perempuan. Kita tidak boleh melakukan hal-hal yang melanggar peraturan
yang ada di agama dan pemerintah. Jika harga diri seseorang sudah rusak, akan
susah untuk memperbaikinya. Maka, jangan sekali-kali melakukan perbuatan yang
dapat membuat harga diri menjadi rusak. Contohnya, gampangan kepada lawan
jenis.
2. Selalu ada ketika
kesusahan
Perilaku seperti ini harus dimiliki oleh seorang teman.
Apa gunanya punya teman tetapi tidak bisa membuat kita bangkit ketika
kesusahan. Saat kita kesusahan, kita sangat membutuhkan dorongan dan semangat
dari orang disekitar kita. Terutama dari seorang teman. Teman adalah orang yang
sangat dekat dengan kita setelah keluarga. Kita mencurahkan segala keluh kesah
kita sehari-hari kepada teman. Teman yang baik akan selalu membimbing dan
mendukung kita semampunya.
3. Tidak bermuka dua atau
munafik
Nah, point ini adalah point yang paling sulit sepertinya.
Mencari teman yang tidak bermuka dua atau munafik di jaman sekarang ini sangat
sulit. Allah Swt. Juga sangat membenci orang-orang yang munafik. Orang yang
munafik biasanya akan terlihat baik didepan kita. Tetapi, jika dibelakang kita
akan mencemooh.
4. Bisa membawa kepada
kebaikan
Ini adalah salah satu point yang penting. Fungsi teman
adalah agar kita menjadi lebih baik. Jadi, apa gunanya teman jika kita tidak
menjadi lebih baik. Teman dapat menentukan karakter dan kesuksesan seseorang.
Maka dari itu, jangan berteman dengan orang yang dapat membawa masalah atau
kegagalan.
5. Menerima apa adamya
Jaman sekarang susah mencari teman yang bisa menerima
kita apa adanya. Biasanya kebanyakan orang hanya mau berteman dengan orang yang
kaya, pintar, cantik, famous, dan lain-lain. Sedangkan orang yang tidak
mempunyai keistimewaan atau keahlian khusus tidak mempunyai teman. Hal itu bisa
mengakibatkan terjadinya bullying. Maka dari itu, jika kita menemukan
teman yang mau menerima kita apa adanya jangan sia-siakan.
Sekian tips atau cara dari kami. Semoga bemanfaat. Kami
membuat berdasarkan pengalaman dan pengetahuan kami yang seadanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar