Cara Membuat Akun PayPal


Bagi kamu yang sering melakukan transaksi pembelian barang, khususnya dari luar negeri, tentunya sudah tidak asing lagi dengan PayPal bukan? Alat pembayaran (E-Currency) PayPal, diketahui juga menjadi media pembayaran transaksi online, yang paling banyak digunakan dan dipercaya di seluruh dunia.

Namun, tidak sedikit juga dari penduduk Indonesia yang masih asing dengan PayPal, bahkan dari fungsi dan cara menggunakan PayPal pun, masih belum banyak yang mengetahuinya.

Singkatnya, fungsi Paypal adalah perantara pembayaran di marketplace tersebut. Hampir mirip dengan akun rekening bank, namun Paypal lebih cocok disebut sebagai mediator (pihak ketiga) yang memfasilitasi transaksi antara penjual dan pembeli.

Bahkan, fungsi Paypal tidak melulu soal berbelanja. Karena PayPal sangat dibutuhkan terutama bagi kamu yang mungkin sedang bekerja di luar negeri, pengguna internet aktif, hingga pebisnis atau pelaku usaha.

Di tengah zaman yang semakin canggih dengan kemajuan teknologi serta adanya peningkatan terkait budaya konsumtif di masyarakat, membuat banyak orang yang mulai tertarik untuk membuat akun di PayPal.

Membuat akun Paypal sendiri sebenarnya relatif mudah dan cepat. Memiliki email adalah syarat wajib untuk membuat akun Paypal. Pembuatan akun Paypal dapat dilakukan melalui web browser atau aplikasi Paypal untuk Android dan iOS, penasaran? Berikut cara membuat akun Paypal.

    1. Pastikan kamu berusia di atas 18 tahun dan memiliki kartu kredit.
    2. Buka situs resmi PayPal.com
    3. Pilih jenis akun PayPal, akun pribadi atau akun bisnis. Setelah itu, kamu bisa langsung klik “Daftar”.
    4. Isi data pribadi di kolom formulir yang tersedia secara lengkap. Setelah selesai, klik tombol “Setuju dan Buat Rekening”.
    5. Lakukan verifikasi, dengan cara masukan kode. Klik tombol “Lanjutkan”, lalu klik “Masuk ke Rekening Saya”.
    6. Setelah dinyatakan berhasil, kamu bisa menemukan halaman untuk masuk ke akun PayPal kamu. Jangan lupa lakukan konfirmasi melalui email.
    7. Kamu bisa langsung masuk ke akun PayPal, dengan cara login dan masukan email beserta password yang telah kamu daftarkan.
    8. Setelah berhasil masuk, biasanya kamu diminta untuk mengisi kolom pertanyaan keamanan, lalu klik “Kirimkan”.
    9. Akun PayPal kamu telah selesai dibuat. Kamu bisa langsung menggunakan berbagai transaksi online seperti pembelian hingga penarikan dana, namun sebelumnya harus melakukan verifikasi kartu kredit terlebih dahulu.

Demikian cara membuat akun PayPal dengan benar. Cukup mudah untuk dipraktikkan, bukan? Sekarang kita dapat menggunakan PayPal untuk transaksi online dengan akun yang telah dibuat.

 

Sarah Aditra Izati
XI MIPA 4
30

Tidak ada komentar:

Posting Komentar