Tips Menjaga Kesehatan Mata
Menjaga kesehatan mata adalah hal yang penting untuk dilakukan. Pasalnya, bagian tubuh yang satu ini tergolong penting untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Sayangnya, tidak banyak orang yang memiliki kesadaran cukup tinggi untuk menjaga kesehatan mata. Hal itu kemudian bisa meningkatkan risiko terjadinya gangguan pada penglihatan.
Saat mata sudah mengalami gangguan atau masalah, cara mengatasinya mungkin tidak akan mudah. Bahkan, beberapa jenis kerusakan pada mata pun bisa saja berdampak negatif. Padahal, menjaga mata tetap sehat sebenarnya bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan. Mengonsumsi makanan sehat hingga selalu mengenakan pelindung bisa menjadi cara untuk menjaga kesehatan mata. Baca pembahasannya di bawah ini.
1. Makan banyak buah dan sayuran
Banyak buah dan sayuran yang mengandung zat yang baik untuk kesehatan mata kita, wortel adalah salah satunya. Wortel mengandung beta karoten yang sangat membantu dalam menjaga kesehatan mata.
2. Hindari memakai lensa kontak selama lebih dari 19 jam
Penggunaan lensa kontak terlalu lama dapat menyebabkan ketidaknyamanan pada mata dan kerusakan mata permanen. Selain itu, jangan pula menggunakan kacamata terlalu lama.
3. Kurangi penggunaan tetes mata
Menggunakan obat tetes mata memang dapat mengatasi mata merah atau masalah mata lainnya, namun jangan menggunakan obat tetes mata secara berlebihan atau tidak pada waktu yang dibutuhkan, karena hal ini dapat merusak kesehatan mata.
4. Gunakan mentimun
Mentimun dapat digunakan untuk mengompres kelopak mata. Gunakan irisan mentimun yang dingin dan lembut di atas kelopak mata selama 10 menit sebelum tidur untuk mencegah mata bengkak.
5. Pakailah kacamata hitam
Sinar matahari langsung dapat merusak kesehatan mata, kacamata hitam yang terpolarisasi dapat digunakan melindungi mata dari sinar UV matahari.
6. Hindari menghabiskan waktu terlalu lama di depan komputer
Menatap layar komputer terlalu lama dapat menyebabkan mata lelah ataupun masalah mata yang lainnya, oleh karena itu sebaiknya kita tidak menghabiskan waktu yang terlalu lama di depan layar komputer.
7. Gunakan pelindung mata
Penggunaan pelindung mata dapat membantu menjaga kesehatan mata, contoh penggunaannya adalah saat kita berkendara dengan sepeda motor, bekerja di sekitar bahan kimia berbahaya, atau tempat dengan partikulat udara yang berbahaya bagi mata.
8. Jangan membiasakan membaca dengan cahaya redup
Untuk menjaga kesehatan mata, hindari membaca dalam cahaya lampu yang redup yang bisa menyebabkan ketegangan mata. Jika mata terasa lelah, berhenti untuk sementara waktu dan beristirahat
9. Jangan langsung melihat cahaya yang terlalu terang
Hal ini dapat merusak mata, sehingga kita harus menghindari menatap cahaya terang secara langsung, contohnya yaitu lampu, matahari, dll.
10. Melatih mata
Kita dapat melatih mata kita untuk bersantai dengan cara memfokuskan mata pada suatu objek yang berada dekat, lalu pindahlah focus ke suatu objek yang jauh. Serta metode-metode melatih mata yang lainnya.
Sebagai tips tambahan, cara menjaga kesehatan mata juga bisa dilakukan dengan tidak mengabaikan berbagai masalah pada mata. Bila mata terasa gatal atau berubah merah, atasi dengan obat tetes mata atau kompres dengan air dingin. Jika kamu merasa seperti ada butiran pasir di mata, maka bilas dengan air bersih.
Jafar Fadil D. // XI MIPA 2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar