Tsunami
adalah
gelombang air besar yang diakibatkan oleh gangguan di dasar laut, seperti gempa
bumi. Gangguan ini membentuk gelombang yang menyebar ke segala arah dengan
kecepatan gelombang mencapai 600–900 km/jam. Awalnya gelombang tersebut
memiliki amplitudo kecil (umumnya 30–60 cm) sehingga tidak terasa di laut
lepas, tetapi amplitudonya membesar saat mendekati pantai. Saat mencapai
pantai, tsunami kadang menghantam daratan berupa dinding air raksasa (terutama
pada tsunami-tsunami besar), tetapi bentuk yang lebih umum adalah naiknya
permukaan air secara tiba-tiba. Kenaikan permukaan air dapat mencapai 15–30
meter, menyebabkan banjir dengan kecepatan arus hingga 90 km/jam, menjangkau
beberapa kilometer dari pantai, dan menyebabkan kerusakan dan korban jiwa yang
besar
tsunami yang pernah terrjadi adalah
1.tsunami aceh
Pada 2004, tepatnya pada 26 Desember, terjadi
gempa berkekuatan 9,1 SR yang mengguncang wilayah barat Sumatera di kedalaman
30 kilometer. Akibat gempa tersebut, menimbulkan gelombang tsunami setinggi 50
meter yang mencapai daratan dekat Meulaboh, Aceh.
Ini merupakan salah satu tsunami terbesar
yang ada di dunia hingga hampir seribu alat ukur pasang laut melaporkan adanya
gelombang tinggi. Dari kejadian ini, tercatat ada sekitar 230 ribu korban jiwa.
2.tsunami jepang
11 Maret 2011, musibah besar menimpa Jepang. Gempa 9,0 magnitudo mengguncang kawasan Tohoku dan menimbulkan tsunami, yang berujung pada kerusakan sangat parah serta ribuan nyawa melayang atau hilang. Gempa bumi terjadi pukul 2.46 siang waktu setempat. Pusat gempa terletak di 130 kilometer (km) timur kota Sendai, prefektur Miyagi, dengan kedalaman 30 km di bawah Samudra Pasifik. Ini adalah gempa terdahsyat dalam sejarah "Negeri Sakura", dan yang terbesar keempat sepanjang sejarah dunia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar