Cara Belanja di Aplikasi Shopee untuk pemula


 

PT. Shopee merupakan perusahaan yang bergerak dibidang website dan aplikasi.Shopee merupakan salah satu e-commerce yang menawarkan berbagai produk barang yang ditawarkan seperti pakaian wanita, pakaian pria, barang elektronik, alat rumah tangga hingga kebutuhan olahraga.

Shopee sudah banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia,hal itu karena shopee memberi kemudahan dalam bertransaksi dengan beragam pilihan pembayaran. Tidak hanya itu,shopee juga menawarkan voucher gratis ongkir dan diskon yang banyak diminati oleh masyarakat.

Bagi anda yang masih pertama kali mencoba aplikasi shopee dan ingin tahu proses berbelanja online di shopee,mari simak panduan dan cara belanja di shopee untuk pemula berikut ini!


 1.Instal aplikasi shopee di playstore atau appstore

Masukan kata kunci shopee di kolom pencarian dan download aplikasinya.


 2. Buka aplikasi shopee


 3. Buat akun shopee

Bagi pengguna baru sebaiknya melakukan registrasi dahulu dengan cara klik daftar atau log in. anda bisa menggunakan sms,akun line,facebook,gmail,apple bagi pengguna IPhone.Setelah itu,masukan nomor telepon untuk mendaftar dan klik lanjut. Selanjutnya,di layar anda akan muncul kode captcha yang harus anda masukan di kolom yang telah disediakan.Kemudian,anda harus memasukan kode verifikasi shopee yang telah dikirimkan ke nomor hp anda dan klik lanjut. Atur nama pengguna dan password anda yang mudah diingat.Lalu,klik lanjut.


 4. Pilih barang yang ingin anda beli

Ketik nama barang yang ingin anda cari di kolom pencarian. Setelah itu,semua barang yang terkait akan muncul. Silahkan pilih barang yang anda minati dan lebih baik jika anda membaca seluruh deskripsi produk supaya mengetahui detail barang tersebut.


 5. Masukkan barang ke dalam keranjang atau beli sekarang juga

Jika anda ingin membayar nanti,tidak masalah jika barang dimasukkan keranjang terlebih dahulu. Tetapi jika anda tidak ingin kehabisan barang tersebut maka segera klik beli sekarang.


 6. Pilih jenis barang yang ingin anda beli

Anda harus memilih warna,ukuran,dan jumlah barang yang ingin anda beli.


 7. Atur alamat pengiriman

Isi alamat anda sesuai dengan alamat pengiriman yang nantinya sebagai tujuan barang akan sampai,misalnya rumah atau kantor anda. Selanjutnya klik kirim.


 8. Pilih opsi pengiriman

Anda bisa memilih kurir dan waktu pengiriman sesuai yang anda inginkan. Jika alamat pengiriman anda ditujukan kepada kantor,sebaiknya pilih opsi jam kantor. Tetapi jika alamat pengiriman yang anda tujukan adalah rumah anda sendiri,sebaiknya pilih waktu setiap saat.


 9. Pilih metode pembayaran

Anda bisa memilih metode pengiriman yang sudah tertera. Aplikasi shopee menawarkan berbagai cara untuk pembayaran, seperti bayar di tempat,alfamart,indomart,transfer bank,shopee pay/later,kredivo,oneklik,dan akulaku.Di layar anda,akan tertera jumlah pembayaran yang harus dibayarkan beserta biaya penanganannya.


 10. Lakukan pembayaran

Segera lakukan pembayaran sesuai dengan metode yang anda pilih tadi. Misalnya,anda memilih alfamart maka akan muncul kode pembayaran shopee dan silahkan tunjukkan kepada kasir alfamart dan bayar sejumlah nominal tersebut. Setelah anda melakukan transaksi di alfamart,maka pesanan otomatis akan segera diproses oleh shopee dan penjual.


 11. Tunggu pesanan sampai

Di layar anda biasanya terdapat estimasi waktu sampai barang yang anda beli dan tunggu barang anda hingga sampai ke alamat tujuan.


Sangat mudah bukan untuk belanja online di shopee? Demikian panduan cara belanja di aplikasi shopee. Anda bisa berbelanja dimanapun dan kapanpun sehingga dapat menghemat waktu dan tenaga.

Semoga bermanfaat dan selamat berbelanja!

 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar