Kisah
romansa Elio dan Juni
Judul : 2, 578.0 km
Penulis : Ayu Nugraheni
Penerbit : Loveable x
Bhumi Anoma
Tebal : 308 halaman: 13
x 19 cm
Setelah
membaca novel ini, saya jadi ingin merasakan suasana Eropa bersama orang yang
kita sukai. Novel ini bergendre romance yang akan membuat pembaca merasakan
kupu-kupu. Novel ini diadaptasikan dari alternative
universe yang ramai di twitter hingga menjadi buku merupakan suatu bukti
bahwa banyak sekali yang menyukai cerita romansa seorang anak adam dan hawa
yaitu, Elio dan Juni.
Berawal
dari Juni yang meninggalkan jurnal pribadinya di sebuah cafe yang berada di
Paris ketia ia sedang mengunjungi Eropa. Pertemuan keduanya terjadi ketika Elio
yang berparas tampan dan tinggi menemukan jurnal pribadi yang tergeletak di
meja cafe yang berada di Paris. Elio sempat melihat isi dari jurnal tersebut
dan sangat tidak disangka ternyata pemilik jurnal tersebut adalah teman satu
trevelnya.
Di
awal saya membaca, saya mulai suka dengan karakter Elio karena dia suka memberi
sebuah jokes yang sangat jayus kepada Juni, itu membuat saya sangat terhibur.
Saya juga sangat menyukai bagaimana sang penulis menciptakan obrolan-obrolan
antara Elio dan Juni yang menurut saya itu asik.
Mungkin
sangat asik jika mempunyai seorang Elio ketika berlibur di Eropa. Elio bagaikan
wikipedia berjalan. Setiap kota yang ada di Eropa dia jelaskan secara detail
mengenai sejarah yang ada di dalamnya. Oleh karena itu, pembaca dapat merasa
seperti diajak berkeliling Eropa dan mengetahui beberapa sejarah yang ada di
Eropa. Penulis benar benar detail dalam menulis novel ini. Walaupun cover novel
ini terlihat sederhana namun ketika sudah membacanya kalian akan merasa seperti
sedang menjelajahi Eropa.
Saya
akan merekomendasikan novel ini kepada yang suka membaca novel dengan bacaan
ringan dan bergendre romance karena di dalam novel ini terdapat kalimat indah
yag bikin pembaca jatuh hati terhadap karakter Elio. Namun, beberapa bagian di
novel ini ditulis dengan bahasa Inggris, mungkin bagi beberapa orang yang belum
menguasai bahasa Inggris akan sulit untuk dimengerti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar