Cara Membuat Desain Situs Web yang Menarik

 




Cara Membuat Desain  Situs Web yang Menarik

 

          Membuat situs web merupakan salah satu cara yang menyenangkan untuk berbagi pikiran dan pendapat dengan orang lain. Jika Kalian belum pernah melakukannya, tentunya membuat situs web dapat terdengar menakutkan. Selain ada banyak kode seperti https//- blabala, <tag A=””> atau <tag B=””>, Kalian juga mungkin belum tahu cara menyisipkan gambar dan tulisan pada halaman situs. Salah satu hal penting dalam pembuatan situs web adalah pembuatan desain sebuah web. Web dengan desain yang bagus dan cantik akan menarik perhatian banyak orang dan dapat membuat orang yang mengunjungi web kalian akan betah berselancar di web kalian. Jika kalian masih bingung tentang bagaimana cara mendesain situs web, jangan khawatir!!  Artikel ini dapat membantu Kalian memahami lika-liku pembuatan desain situs web dalam waktu yang singkat!

1.     Mendesain situs web

1.1.         Dapatkan inspirasi dan ide-ide yang menarik untuk konsep desain web kalian. Kalian bisa mendapatkan inspirasi desainnya dengan mencarinya di google atau melihatnya di website lain. Pastikan desain web kalian sesuai dengan konsep web kalian.

1.2.         Tentukan topik dan tujuan situs

1.3.         Buatlah rencana

      Dalam pembuatan  web diperlukan perencanaan yang matang, karena dalam mebuat sebuah web membutuhkan komitmen waktu dan—kemungkinan besar—dana sehingga Kalian perlu menetapkan batas pada kedua aspek tersebut.

1.4.         Kumpulkan konten yang ingin ditampilkan.

      Ada beragam jenis konten yang tersedia dan banyak konten-konten yang memerlukan pertimbangan sebelum Kalian menampilkannya. Kalian perlu mencari tahu konten apa yang paling cocok untuk situs dan kebutuhan Kalian.

1.5.        


Buatlah diagram arus

           Bagi kebanyakan orang, situs web dimulai dengan halaman utama. Halaman ini merupakan halaman yang pengunjung lihat pertama kali ketika mereka mengunjungi alamat www.namasitusmu.com. Akan tetapi kalian juga harus membuat tombol navigasi dan tautan agar pengunjung dapat mengunggah dan saling sharing pengalaman di situs kalian.

 

 

 

 

 

1.6.         Rencanakan desain situs untuk perangkat atau situasi pengguna.

 

  Hal ini dikarenakan kita tidak akan tahu pengguna website akan mengakses website dari perangkat yang seperti apa, dan sesuaikan desain website kalian dengan perangkat yang marak digunakan oleh masyarakat ( Handphone/ Laptop).

 

           

      Demikian cara membuat desain pada situs web agar terlihat menarik, Selamat mencoba !!!

 

 Ahmad Luthfi Hasan 

XI MIPA 1

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar