Jus jambu adalah salah satu minuman penyegar dikala cuaca sedang
panas. Rasanya yang segar benar-benar menjadi favorit masyarakat. Tak jarang
kita melihat banyak penjual jus di pinggir jalan. Sebenarnya bagaimana sih cara
membuatnya? Simaklah berikut ini.
Alat dan Bahan:
- 2 Buah jambu biji merah
- 1 sdm gula pasir
- 1 gelas air
- 1 gelas es batu atau es serut
- Susu kental manis putih (secukupnya)
- Blender
- Saringan
- Gelas saji
Cara membuat:
- Kupas jambu biji, lalu cuci sampai bersih.
- Potong-potong menjadi kecil sesuai selera.
- Masukkan jambu ke dalam blender, tambahkan es batu atau es serut
dan air putih.
- Blender semua bahan hingga halus.
- Tambahkan gula pasir dan susu secukupnya kemudian blender lagi.
- Saring jus jambu yang telah halus dengan saringan, kemudian
sajikan di gelas saji.
- Tambahkan es batu di atasnya agar rasanya semakin segar.
Begitulah cara membuat jus buah dengan mudah. Selain rasanya yang
menyegarkan, jus jambu juga sangatlah baik untuk kesehatan.
Luna Auryn Hadiana.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar