Kamu pernah mengalami insomnia atau kesulitan tidur di malam
hari? Insomnia merupakan gangguan yang menyebabkan penderitanya sulit tidur
atau tidak cukup tidur, meski terdapat cukup waktu untuk melakukannya. Gangguan
ini bisa berdampak pada aktivitas penderita keesokan harinya. Terjadinya
insomnia atau gangguan tidur dapat menyebabkan gangguan kesehatan seperti
stroke, penyakit jantung, tekanan darah tinggi, obesitas, dan menurunkan sistem
kekebalan tubuh.Penyebab gangguan insomnia adalah mengalami stress, mengingat
peristiwa yang traumatis,terjadinya perubahan kebiasaan tidur, seperti tinggal
di rumah baru, Mengalami jet lag atau mabuk setelah naik pesawat. Penderita
insomnia sering kali membutuhkan waktu lebih dari 30 menit untuk bisa tidur.
penderita hanya bisa tidur selama 6 jam atau kurang, setidaknya 3 hari
berturut-turut dalam 1 bulan atau lebih. tidak merasa bugar setelah tidur
dan/atau merasa lelah di siang hari meskipun memiliki waktu tidur yang cukup.
Apakah insomnia bisa sembuh dengan sendirinya?Kabar baiknya, sebagian besar
kasus insomnia dapat disembuhkan dengan perubahan yang dapat kamu lakukan
sendiri. Sebenarnya dengan mengatasi penyebab yang mendasarinya dan membuat
perubahan sederhana pada kebiasaan sehari-hari dan kamar tidur, kamu dapat
menyembuhkan insomnia sepenuhnya. Yang dirasakan penderita yaitu,insomnia
merupakan suatu kondisi yang menyebabkan seseorang merasa kesulitan untuk
tertidur, sering terbangun saat tidur, dan bangun terlalu dini. Para penderita
insomnia biasanya akan bangun dalam keadaan lelah. Akibatnya, aktivitas
sepanjang hari menjadi terganggu nah nenek moyang kita telah mewariskan resep
tradisional untuk penderita insomnia.
Bahan:
• 5 potong akar kelapa hijau masing-masing 4 cm
• 10 biji teratai
• 600 cc air
Langkah-langkah:
1. Ambil 5 potong akar kelapa hijau masing-masing 4 cm.
2. Tumbuk kasar bersama 10 butir biji teratai.
3. Tambahkan 600 cc air ke dalam hasil tumbukan.
4. Rebus semuanya dengan anco yang telah dibuang bijinya
sehingga air tersisa 300 cc.
5. Minum selagi hangat.
Demikian cara membuat
obat tradisional insomnia, kalian semua dapat mengaplikasikannya
dirumah sesuai dengan tatacaranya.
Ardian Maulana Pratama
Tidak ada komentar:
Posting Komentar