Cara membuat omelet mie

 


Cara membuat omelet mie


Bagi kalian yang ingin masak tapi malas karena terlalu susah dan ribet. Kalian bisa membuat hidangan ini dengan cara dan bahan yang simpel.


Berikut cara membuat omelet mie:

1. Pertama-tama rebus 2 bungkus mie instan.

2. Setelah matang, tiriskan dan tuang di wadah.

3. Iris cabai dan masukkan ke dalam wadah yang tadi.

4. Tuang garam dan lada secukupnya.

5. Masukkan 2 telur mentah dan bumbu, minyak, kecap, dan saos mie instan.

6. Aduk sampai tercampur.

7. Siapkan wajan, tuang minyak, dan nyalakan api.

8. Setelah minyak panas, tuang semua adonan omelet ke wajan.

9. Goreng sampai kedua sisi berwarna kuning kecoklatan.

10. Angkat dan tiriskan. Tambahkan saus sambal dan omelet siap disantap.


Faqih Ichwanul Fathoni

XI MIPA 2


Tidak ada komentar:

Posting Komentar