Cara Memindahkan Foto dari Kamera ke Laptop


Banyak orang yang memilih untuk memindah foto-foto mereka dari kamera ke laptop dibanding ke hp. Pasalnya foto dari kamera itu memiliki ukuran file yang cukup besar. 

Cara untuk memindahkan foto dari kamera ke laptop itu mudah dan memiliki proses transfer yang cepat dengan menggunakan slot kartu SD atau microSD yang tersedia di laptop.

Berikut caranya :
1. Keluarkan SD card dari kamera.
2. Masukkan SD card tersebut ke dalam slot kartu SD/microSD pada laptop, biasa terletak di samping kanan atau kiri laptop.
3. Buka file explorer lalu klik 'USB Drive (F:).
4. Buka folder 'DCIM'.
5. Lalu pilih foto-foto yang ingin dipindahkan ke laptop.
6. Setelah itu, copy foto-foto yang sudah dipilih tersebut dan Paste ke folder yang sudah dibuat khusus untuk foto-foto dari kamera di laptop.
7. Tunggu sampai proses transfer selesai, lamanya proses transfer tergantung berapa banyak foto yang dipindah.
8. Jika proses transfer sudah selesai, memindah foto dari kamera ke laptop berhasil.

Begitulah cara memindah foto dari kamera ke laptop, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar