Makaroni merupakan salah satu pasta yang bentuknya seperti pipa kecil yang bengkok membentuk busur. Makaroni biasanya diolah dengan saus krim dan kacang polong. Makaroni sendiri dapat dihidangkan dengan bahan lainnya seperti daging ayam, sayur-sayuran, sapi dan masih banyak lagi sesuai selera
Bahan-bahan
250 g Makaroni
2 sdm tepung terigu
500 ml air
500 ml minyak goreng
secukupnya Garam
Cara Membuat :
Langkah 1
Rebus makaroni sampai empuk dengan air tenggelam semua makaroninya.
Langkah 2
Tiriskan makaroni. Sambil menunggu siapkan tepung terigu untuk dibalurlan ke makaroni tipis-tipis agar saat digoreng tidak lengket satu sama lain.
Langkah 3
Goreng makaroni yang telah dibaluri tepung ke dalam minyak hingga terendam semua (deep fried) tunggu hingga kekuningan.
Langkah 4
Angkat makaroni yang telah digoreng kemudian taburi bumbu balado dan campur bisa menggunakan toples kemudian dikocok atau menggunakan baskom kemudian diaduk dengan sendok. Jika dirasa kurang asin, bisa tibambahi garam secukupnya. Selamat mencoba.
FAIRUZ ZACKY NASYWAN XI IPS 1
Tidak ada komentar:
Posting Komentar