Virus
corona merupakan salah satu penyakit menular yang disebabkan oleh virus
SARS-CoV-2. Virus ini pertama kali ditemukan di daerah kota Wuhan, Cina pada
akhir Desember tahun 2019 silam. Selain di China, virus ini juga menyebar
secara cepat ke berbagai negara lain, seperti Jepang, Thailand, Jepang, Korea
Selatan, bahkan hingga ke Amerika Serikat.
Virus corona merupakan kumpulan virus yang mampu
menginfeksi sistem pernafasan manusia. Sebagian besar orang yang tertular
COVID-19 akan mengalami gejala ringan, sedang, serius, maupun ada yang tanpa
gejala sama sekali. Adapun Gejala ringan yang biasanya terjadi adalah demam,
batuk,kelelahan, dan kehilangan rasa atau bau. Sedangkan gejala sedang yang
biasanya terjadi adalah sakit tenggorokan, sakit kepala, sakit dan nyeri,
diare, ruam, pada kulit, atau perubahan warna pada jari tangan atau jari kaki,
dan mata merah atau iritasi. Lalu gejala yang paling serius yang biasanya
terjadi adalah kesulitan bernapas atau sesak napas, kesulitan berbicara atau
bergerak, atau bingung, dan nyeri dada. Namun, sebagian orang yang memiliki
penyakit komorbit seperti tekanan darah tinggi, diabetes, penyakit
kardiovaskuler, penyakit pernapasan kronis, kanker, ginjal kronis, hiv, liver,
gangguan saraf, dan gangguan imun biasanya memerlukan bantuan medis.
Oleh sebab itu rajin-rajinlah mencuci tangan dan
mengenakan masker ketika ke luar rumah untuk mencegah penyebaran virus ini.
Kita semua berharap agar virus ini menghilang secepatnya dan kondisi kembali
seperti sedia kala.
Keisha Risqy A
Tidak ada komentar:
Posting Komentar