Identitas Komik
Judul komik : Solo Leveling
Penulis : Chu-Gong
Ilustrator : Jang Sung-rak
Penerbit : KakaoPage
Kategori : Laga, Fantasi
Tahun Terbit : Maret 2018
Jumlah Chapter : 179 Chapter
Sinopsis
Komik ini berjudul Solo Leveling yang merupakan adaptasi dari novel yang ditulis oleh Chu-Gong. Mengambil latar dunia dimana sebuah “gerbang” muncul, yang menghubungkan dunia monster dan dunia manusia. Setelah gerbang muncul, berbagai orang yang memperoleh kemampuan khusus atau disebut "Pemburu" bertugas untuk menghancurkan monster di depan gerbang.
Manhwa ini bercerita tentang seorang pemuda bernama Sung Jin Woo, yang dijuluki "pemburu terlemah di dunia". Julukan itu diberikan kepadanya karena dia selalu terluka bahkan ketika dia pergi ke Gerbang peringkat E, yang merupakan peringkat terendah. FYI ada beberapa rank, baik Hunter maupun Gate, dimulai dari rank E, D, C, B, A, dan yang tertinggi adalah S, tapi khusus untuk Hunter, ada rank Hunter level nasional yang dikenal karena memang kekuatannya yang sangat besar.
Tetapi terjadi sesuatu ketika kelompok Sung Jin-Woo menyerang sebuah gerbang, Gate yang awalnya kelas-D ternyata menjadi gate sangat mematikan yang dikenal sebagai "Double Dungeon". Singkatnya, Sung Jin-Woo menjadi korban saat ditinggalkan di gerbang untuk menyelamatkan rekan-rekannya.
Keanehan lahir ketika Sung Jin-Woo hampir mati di dalam gerbang, dia menjadi "pemain" dari sistem yang tidak diketahui dan secara ajaib berhasil selamat dari gerbang. Sejak dia menjadi pemain, dia dapat terus meningkatkan levelnya dengan mengatasi tantangan tertentu yang tidak disadari orang lain.
Setelah berhasil mencapai puncak , dia menyadari rahasia apa yang sebenarnya sedang terjadi pada dunia dan ancaman mengerikan apa yang dapat menghancurkan umat manusia.
Kelebihan
Menurut saya kelebihan yang menonjol adalah ceritanya yang menarik dan didukung oleh kualitas gambarnya yang bagus, dan juga skill unik MC yang menjadi ciri khas dari komik ini
Kekurangan
Menurut saya dengan skill yang dimiliki MC itu membuat ceritanya menarik tapi juga membuat karakter lain terlihat kurang berguna dikarenakan MC nya sendiri sudah super op ditambah dengan skill nya yang unik membuat MC bisa bertarung sendirian dan ini membuat karakter sampingan lain tidak terlalu berguna.
Zidan Abdul Rouf
XI MIPA 3
Tidak ada komentar:
Posting Komentar