Identitas
Judul : Hendrick
Penulis : Risa Saraswati
Penerbit : PT. Bukune Kreatif Cipta
Terbit : Cetakan kedua, April 2017
Kota Terbit : Jakarta
Tebal : VII+248 halaman
Genre : Horror
ISBN : 978-602-220-201-1
Sinopsis
Novel ini menceritakan tentang sebuah anak bernama Hendrick. Hendrick Konnings lahir di Hindia Belanda, tepatnya di kota bernama Bandoeng pada tahun 1887. Ia merupakan anak yang tampan dan ceria. Suatu hari Hendrick bertemu dengan Hans dan mereka menjadi sahabat. Namun kehidupan Hendrick mulai berubah saat Helena datang ke kehidupannya. Hendrick merasa Helena mengambil posisinya sebagai anak dari keluarga Konnings. Apalagi setelah ayahnya, Jeremy Konnings meninggal dunia. Ibunya, Nina Roux depresi dan terus menyalahkan Hendrick atas kematian ayahnya itu. Bahkan ibunya menelantarkan Hendrick dan malah menganggap jika Helena adalah Angeline (kakak dari Hendrick yang sudah meninggal saat usianya baru dua hari). Sampai akhirnya Hendrick jatuh sakit dan meninggal dunia.
Kelebihan
Kelebihan dari buku ini adalah alur ceritanya yang menarik. Penggambaran cerita juga sangat menarik sehingga membuat pembaca ikut merasakan apa yang dirasakan oleh Hendrick. Kalimat yang digunakan cukup sederhana. Ada beberapa kutipan menarik dalam cerita. Novel ini sangat cocok dibaca oleh siapapun dan usia berapapun karena ceritanya yang ringan.
Kekurangan
Dalam novel ini cukup banyak ditemukan bahasa Belanda. Namun sayang, tidak ada penerjamahan bahasa tersebut dalam novel ini. Jadi, pembaca tidak paham dengan kata-kata yang dimaksudkan.
Savila Nur Fadilla
XI MIPA 5
Tidak ada komentar:
Posting Komentar