Judul novel: Surat Kecil Untuk Tuhan
Penulis: Agnes Davonar
Penerbit: Falcon Publishing
Tahun Penerbitan: 2016
Tebal halaman : + 215 halaman
ISBN: 978-979-056-157-1
Sinopsis:
Anton dan Angel menjadi yatim piatu karena kecelakaan yang membuat orang tua mereka meninggal, sejak saat itu mereka dirawat oleh Om Rudy yang kemudian menjadikan mereka pengamen di lampu merah. Dengan iming-iming mencarikan orang tua asuh, kedua kakak beradik itu kemudian bekerja setiap hari demi mencari uang tanpa pernah sadar kalau mereka sedang dimanfaatkan oleh om Rudy.
Suatu hari, Angel mengalami sebuah kecelakaan dan membutuhkan biaya besar untuk rumah sakitnya. Demi menyelamatkan Angel, Anton kemudian rela dijual kepada orang tua asuh oleh Om Rudy untuk menembus biaya rumah sakit adiknya. Om Rudy melarikan diri dan membiarkan Angel yang kemudian diasuh oleh seorang diplomat untuk tinggal di Australia. Kakak dan adik itu pun terpisah tanpa pernah seat mengucapkan perpisahan.. Hanya sebuah surat kecil untuk Tuhan yang menjadi surat terakhir mereka kepada Tuhan agar kelak
dipertemukan kembali..
Kelebihan:
Novel ini menggunakan bahasa yang jelas dan mudah untuk dipahami. Novel ini juga memiliki latar yang jelas sehingga pembaca mudah untuk berimajinasi dan novel ini tidak terlalu tebal sehingga pembaca tidak jenuh dan bosan jika membacanya. Isi dari cerita ini memiliki hikmah yang tersirat. Novel ini menginspirasi para pembaca agar tidak mudah menyerah dalam mencapai cita-cita dan selalu bersyukur dengan keadaan kita. Cerita dari novel ini mengharukan bahkan bisa membuat para pembaca meneteskan air mata ketika membaca novel ini.
Kekurangan:
Novel ini menggunakan cover warna ungu yang menjadikan novel ini terkesan feminim sehingga banyak dibaca oleh perempuan. Selain itu terdapat kejanggalan pada alur cerita tetapi karena novel ini mendeskripsikan latar yang jelas, hal ini menutupi kelemahan dari novel ini.
Muhammad Aqil Aufa Burhani
XI Mipa 2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar