Teks Laporan Hasil Observasi Miya (Kucing)


 

        Miya merupakan salah satu kucing yang tinggal di SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah  Purwokerto. Miya sudah cukup lama tinggal di SMA IT, banyak dari siswa SMA IT rela membawa makanan kucing untuk Miya. Selain Miya, di SMA IT terdapat kucing lain yang bernama Kerto. Terdapat beberapa tempat yang disukai oleh Miya, seperti rak sepatu, tangga, dan taman. Miya memiliki kebiasaan unik dalam kesehariannya di SMA IT Al Irsyad. Ia suka meminum air keran dari keran di tempat wudhu yang bocor di lantai 1. Miya biasa tidur di rak sepatu siswi SMA Al Irsyad. Terkadang ia juga buang air besar di tanaman yang ada di taman SMA IT Al Irsyad.
        Kucing ini termasuk jenis kucing kampung. Untuk seukuran kucing kampung, tubuh Miya tergolong sangat besar, mungkin ini disebabkan karena siswa SMA IT yang senang memberi makan kucing-kucing di sekolah. Miya memiliki rambut lebat yang berwarna hitam di bagian atas dan putih di bagian bawah. Sebenarnya, jika diperhatikan lebih detail, Miya juga memiliki rambut yang berwarna coklat walaupun hanya sedikit dan di bagian-bagian tertentu saja.
        Kucing bukan hanya bermanfaat sebagai hewan perliharaan saja, tetapi juga dipercaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan fisik dan mental. Menurut Spark, dalam buku Ilmu dan Teknologi : Kucing, yang diterbitkan oleh TEMPO PUBLISHING pada tahun 2020 di halaman 45, kucing memiliki sikap tenang yang dapat memengaruhi manusia. Seperti yang disebutkan pada paragraf pertama, bahwa Miya terkadang buang air besar di tanaman. Faktanya, feses kucing dapat dimanfaatkan sebagai pupuk alami. Kucing juga dapat membuat seseorang menjadi lebih bahagia, mengurangi stress, dan menjadi teman saat kesepian.
 
Nama : Nabila Raditya Sultana Nisa
Kelas : XE
Absen : 15 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar